Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pantai Uttawarat-Destinasi Wisata Alam

Pantai Uttawarat


Bloger-Tempat wisata lokal Desa Utta
Sebelum kita membahas tentang Tempat Wisata Lokal Desa Utta terlebih dahulu kita membahas tentang keberagaman  dan kerukunan hidup bertoleransi masyarakat Desa Utta yang sangat harmonis.


Desa Utta memiliki tata letak yang strategis dan pesona laut yang cukup indah dengan terumbu karang yang masih alami. 

Desa Utta adalah salah satu desa yang berada di ujung barat pulau kesuy dan di pisahkan dengan selat yang sering di sebut dengan selat Holat Lomi di sebrangnya terdapat desa lahema yang berada di pulau watubela.


Tempat Wisata Lokal Desa Utta.


Di sebelah barat Desa Utta terdapat pasir panjang yang sangat bersih dan terlihat sangat terawat, pantai tersebut di beri nama Pantai UttaWarat denagn artian pantai Utta sebelah barat, karna terletak memang di sebelah barat Desa Utta.

Homstay Pantai Uttawarat
Homstay destinasi wisata alam Uttawarat

Pantai UttaWarat terkenal dengan pasirnya yang panjang dan juga pasir yang bersih dan halus serta di hiasi pepohonan cemara yang berjejr di sepanjang pantai UttaWarat sehingga terlihat sangat indah dan menyejukan, selain pantai pasir yang panjang dan berjejernya pohon cemara di sepanjang pantai air laut yang sangat jernih pun tak kalah indahnya sehingga dapat menembus pandang ke bebatuan dan karang laut yang terlihat indah dan alami.


Sering di kunjungi

Untuk di ketahui, yang sering di kunjungi adalah masyarakat kesuy saja ya itu masyarakat dari Desa-desa tetangga, masyarakat Desa Uttapun tidak memungut biaya bagi para prngunjung dari manapun mereka berada asalkan yang berkunjung mampu menjaga,merawat dan tentunya tertib di lingkungan pantai UttaWarat itu.

Acara piknik akhir pekan,makan bersama menikmati ikan bakar yang segar
Acara piknik akhir pekan
Di pantai Uttawarat


Karna di kesuy masih minimnya jalan lingkar untuk mengakses jalan darat dengan kendaraan darat sehingga setiap pengunjung yang datang dari desa-desa tetangga selalu menggunakan Longboot dan seperti yang kita ketahui bersama untuk mengakses dengan kendaraan laut perlu untuk memperhatikan cuaca alam seperti gelombang dan arus pun harus di perhitungkan oleh setiap pengunjung yang datang.



Sayangnya dengan pantai yang indah dan pasir putih yang halus dan bersih itu hanya sering di kunjungi oleh masyarakat desa tetangga saja di karenakan akses yang jauh dan jarang di ekspos itulah yang mejadi kendala serta tantangan cuaca laut yang tak kalah berbahaya dengan arus dan gelombang yang ekstrim di cuaca-cuaca tertentu.


Mungkin itu sedikit informasi buat kalian dan jika kalian tertarik kalian dapat mengunjungi google map dengan kata penelususan pantai UttaWarat kesuy seram bagian timur.
Semoga informasi inj dapat menambah pengetahuan kita tentang luasnya nusantara yang indah dan penuh cerita.




Posting Komentar untuk " Pantai Uttawarat-Destinasi Wisata Alam "